Setelah sekian lama tidak aktif dalam dunia Blogger, akhirnya Pro Blogiz kembali untuk ikut ambil bagian bertukar informasi bagi sesama blogger. Kangen dan senang sekali rasanya, dapat menulis. berbagi artikel khususnya tentang apa saja yang berhubungan dengan CSS, HTML, Javascript atau desain web.
Selama setahun saya hampir tidak ada waktu untuk menulis di blog ini, dikarenakan kesibukan di dunia lain yang sangat padat. Dan juga pada waktu itu kami ( blog ini ) mengalami degradasi rangking di halaman Google Search yang sangat drastis. Hampir semua artikel blog ini hilang dari halaman-halaman pencarian Google. Ini juga menimbulkan banyak kebingungan dan frustasi bagi saya sebagai author Pro Blogiz pada saat itu.
Saya hanya ingin memandang kedepan saat ini, tanpa mengabaikan pengalaman masa lalu dalam hal berkompetisi untuk mendapat posisi / rangking pertama di halaman pencarian Google (Search Engine Optimization). Sampai detik ini saya masih belum yakin apa penyebab rangking blog ini menurun drastis, baik visitor, Alexa maupun Google Pagerank. Apakah itu penalti Sandbox, atau Humingbird?..
Tapi yang jelas saya menemukan sedikit petunjuk dari penlusuran saat itu, ada banyak duplikat konten yang telah di copy pasta atau pencurian artikel-artikel di blog ini. Dan tentu saja saya laporkan puluhan blog-blog tersebut yang telah melakukan pelanggaran hak cipta (Alleged Copyright Infringement) ke Digital Millennium Copyright Act (DMCA). lihat Halaman DISCLAIMER
Ya bagi saya ini adalah pengalaman yang buruk, karena telah bersusah payah membangun blog ini dari awal dengan menjaga keaslian dan kualitas artikel dan membutuhkan waktu dan tenaga, pikiran, materi (walau tidak banyak). Sehingga sempat mengalami peningkatan rangking blog yang cukup bagus ( saat itu PR blog ini 3 dan Alexa dibawah 100), bahkan pengunjung sempat 1000 visitor perhari.
Bagi sesama blogger ( khususnya pemula ), saya mohon jangan sekali-kali kalian mencuri atau copy-paste artikel-artkel yang telah dibuat dengan susah payah oleh para tutor / blogger-blogger yang lain. Ini hanya membuat Anda semakin mundur dan bodoh, karena hakikatnya seorang blogger adalah membuat karya yang otentik dan original dengan cara menulis..menulis dan menulis. Bukan Sekedar Copy dan Pasta !!.
Ok Sobat..yang terpenting saat ini melihat kedepan dan mari berbagi info-info menarik. Untuk Pro Blogiz ke depan saya lebih memfokuskan pada aspek desain, css dan html bagi pengguna Blogger...
Ditunggu..komentar-komentar kalian semua Sob.....
3 komentar
"izin share ya admin :)
REPLYburuan gabung bersama kami,aman dan terpercaya
ayuk... daftar, main dan menangkan
Line : agen365
WA : +855 87781483 :)
Silakan di add ya contaknya dan Bergabung juga ya :)"
Nice & Informative Blog !
REPLYIn case you are searching for the best technical services for QuickBooks, call us at QuickBooks Error 12152 1-855-977-7463 and get impeccable technical services for QuickBooks. We make use of the best knowledge for solving your QuickBooks issues.
Makasih artikel yang sangat bermanfaat
REPLYjual rubber lagging
Silahkan Berkomentar
ConvertKomentar/pertanyaan Sesuai Topik, Please NO SPAM, NO Promotion Links
Convert Kode HTML sebelum disisipkan